Metrodata Mulai Distribusikan Produk Symantec

Share

Jakarta – Metrodata telah memulai kerjasamanya dengan Symantec. Lewat kerjasama itu, Metrodata akan mendistribusikan produk-produk keamanan Symantec di Indonesia.

Seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima detikINET, Rabu (14/4/2010), Metrodata memulai kerjasamanya untuk mendistribusikan produk keamanan dan juga produk Symantec lainnya. Metrodata menilai segmen pasar Enterprise dan Commercial menjadi target yang baik untuk produk Symantec.

Agus Honggo Widodo, Direktur PT. Metrodata Electronics, mengatakan kerjasama ini sesuai dengan fokus Metrodata di 2010 untuk mendistribusikan piranti lunak. Bahkan, Metrodata telah membuat unit bisnis khusus software.

Agus menjabarkan, target yang akan disasar dari kerjasama ini adalah pasar perusahaan besar alias Enterprise serta pasar perusahaan komersial. Produk yang disebutnya mencakup Endpoint Protection, Backup Exec for Windows dan Advanced Solution.

Darric Hor, Country Manager, Indonesia, Symantec, mengaku optimistis dengan kerjasama distribusi ini. “Bersama-sama dengan Metrodata, kami dapat mendorong pengguna untuk secara positif mengadopsi teknologi-teknologi security, storage dan systems management dari Symantec,” ujar Hor.

DikutipDari www.detikinet.com

You May Also Like

More From Author